Pages

Rabu, 15 Desember 2010

Apa Tujuan Kita Hidup


Apa tujuan kita hidup...! itulah yang selama ini selalu ada diotak saya. lelah juga mencari kesana kesini akan arti apa tujuan hidup ini, ada yang malah menceramahi, terlalu teori, tidak masuk akal dan masih banyak lagi.

Lalu kenapa saya mempertanyakan hal ini!, tidak lebih karena monotonnya kehidupan yang saya alami, yang selalu berulang dari hari ke hari, bukannya tidak berterima kasih atas anugrah kuasa yang telah memberikan saya selembar nyawa, bukan itu.

"Hidup itu indah" benar sekali jawaban tersebut. Buat saya itu jawaban untuk orang yang lagi jatuh cinta khususnya orang-orang kaya, yang tidak merasakan sulitnya hidup. Tapi bagaimana bagi orang yang hidup tidak mampu, dalam arti kekurangan alias MISKIN. Belum tentu si miskin sependapat dengan arti hidup itu indah, malah ada yang menjawab "Buruknya nasib hidupku!".

"Hidup itu ibadah" hmmmm...! benar juga, saya pun seorang yang taat ibadah, walau tidak terlalu fanatik. Buat saya jawaban tersebut hanya untuk urusan nanti di akhirat. Bagaimana untuk saat ini, atau detik ini juga!, yang memerlukan aksi dan reaksi dalam kehidupan nyata bukan nanti diakhirat.

Hanya satu jawaban yang menurut saya mewakili semuanya yaitu "HIDUP ITU HANYA UNTUK MATI" kenapa demikian, karena hidup hanya untuk mati itulah yang menyadarkan saya bahwa jalanilah hidup bagai air mengalir, bila kita diberi kaya, nikmati dan berbagi, bila diberi miskin, tabah dan berusaha tuk merubah keadaan, karena pada intinya semua yang hidup pasti akan mati.

Maafkan saya apabila tulisan ini menyinggung pribadi yang membacanya. Semua hanya tentang pikiran yang ada di OTAK ini semata.

0 komentar:

Posting Komentar